Wikipedia adalah ensiklopedia multibahasa di internet, yang disusun agar dapat di baca dan di sunting oleh siapa pun juga, Isinya ditulis secara bersama-sama oleh para penggunanya.
Wikipedia berasal dari proyek sampingan Nupedia, ensiklopedia bebas online.Larry Sanger yang mendirikan Nupedia bersama Jimmy Wales melontarkan ensiklopedia berbasis wiki pada januari 2001di milis Nupedia. Lima hari kemudian. Wikipedia secara resmi diluncurkan.
Lalu, wiki itu apa sih? Wiki merupakan sebuah situs web yang memperbolehkan penggunanya menambah atau merubah isi situs tersebut. Wiki-wiki berasal dari bahasa Hawaii yang berarti cepat atau super cepat. jadi, tiga hal yang menggambarkan wikipedia: ensiklopedia, bebas disunting siapa saja, terus isinya merupakan isi bebas. Isi bebas merupakan satu istilah yang mengacu kepada karya apa saja (artikel, gambar, suara dan video) yang dipublikasikan dan diizinkan untuk disalin oleh siapa saja.
Jadi, kalau di ensiklopedia lain, kamu hanya bisa mencari info saja, di Wikipedia , kamu bisa menambahkan entry ensiklopedia ini bahkan dapat merubah yang sudah ada. Saat ini bahasa yang digunakan di wikipedia sudah ada sejumlah 264 bahasa. Artikel paling banyak ditulis dalam bahasa inggris (2,4 juta artikel). untuk bahasa Indonesia, terdapat 85 ribu artikel.
Wikipedia bisa langsung dapat di akses lewat www.wikipedia.org kalau kamu ingin langsung mencari artikel yang berbahasa Inggris, langsung saja ketik en.wikipedia.org di browser kamu. kalau ingin mencari artikel yang berbahasa Indonesia, langsung saja ketik id.wikipedia.org di browser kamu. Untuk menggunakan wikipedia mudah banget caranya. Kamu tinggal mengetikan kata kunci info yang mau kamu cari di kotak search di kolom sebelah kiri (di bawah kotak interaction). Tombol Go kamu klik jika kamu sudah yakin akan menemukan halaman yang pas sehubungan kata kuncimu itu. Jika kamu tidak yakin akan menemukan halaman yang pas, sebaiknya kamu klik Search. Nanti kamu akan berjumpa dengan hasil pencarian sebagaimana yang kamu temui di situs pencari. Kalau ternyata ada halaman di wikipedia yang menurut kamu tidak benar, kamu bisa memperbaiki isi halaman tersebut dengan mengklik tulisan atau sunting. Jadi silahkan mencari info-info berguna di ensiklopedia bebas ini.
0 comments:
Posting Komentar
Mohon tinggalkan komentar Anda