Pengertian tentang forex trading online

Forex online trading merupakan perdagangan mata uang dunia yang dilakukan secara online atau melalui internet. Sesuai dengan definisinya maka yang diperdagangkan dalam forex online trading adalah mata uang satu negara terhadap mata uang negara lain.
Sebagai contoh, kita hidup di Indonesia dengan mata uang yang digunakan sehari-hari adalah rupiah yang memiliki kode internasional IDR, Pada liburan akhir tahun kita hendak liburan ke AS (amerika serikat) bersama seluruh anggota keluarga. kita ketahui bersama bahwa di AS, mata uang yang digunakan sehari-hari adalah dollar AS yang memiliki kode internasional US$, atau dengan kata lain kita harus membeli sejumlah US$ dengan IDR yang kita miliki. Pada saat kita membeli US$ tentunya ada sebuah harga yang ditetapkan, misalnya 1 US$ = 9,000 IDR (Rp 9000).
Setelah kita berlibur di AS untuk sekian waktu, kita kembali lagi ke Indaonesia dengan membawa beberapa US$ yang tersisa. karena di Indonesia mata uang yang digunakan sehari-hari adalah IDR maka kita akan menukar kembali US$ yang kita miliki menjadi IDR. kita menuju kesebuah money changer untuk membeli IDR dengan US$ yang kita miliki. Pada saat itu kurs yang berlaku adalah 1 US$ = 9,200 IDR. Kita menjual semua US$ yang kita miliki.
Dari pengalaman tersebut kita dapat melihat suatu potensi keuntungan dari transaksi mata uang yang kita lakukan. Kita ingat pada saat kita membeli US$ dengan rupiah, kita hanya membelinya dengan harga Rp 9000/US$ tetapi pada saat kita menjual US$ yang kita miliki beberapa hari kemudian ternyata harganya adalah Rp.9200/US$ sehingga dapat dikatakan kita mendapat keuntungan sebesar Rp200 untuk stiap US$ yang kita miliki.
harga sebuah mata uang terhadap mata uang lainnya akan selalu berubah setiap saat kerena begitu banyaknya penawaran dan permintaan akan sebuah mata uang setiap harinya. permintaan dan penawaran akan mata uang tersebut sangat dipengaruhi oleh banyak hal seperti salah satunya keadaan bisnis ekspor impor diperlukan pertukaran mata uang dalam jumlah yang sangat besar dan karena adanya perbedaan waktu diantara negara-negara yang melakukan ekspor impor maka perubahan harga sebuah mata uang lainnya terjadi sepanjang 24 jam sehari.
Forex trading pada prinsipnya adalah melakukan hal yang sama pada kisah diatas yaitu melakukan jual beli valuta asing meskipun kita tidak ada rencana untuk berlibur ke AS ataupun melakukan bisnis ekspor impor. tujuan melakukan forex trading dalam hal ini adalah semata-mata untuk mendapatkan keuntungan dari pergerakan mata uang yang berubah setiap saat.

0 comments:

Posting Komentar

Mohon tinggalkan komentar Anda

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | contact us