Bisnis modal dengkul ala blogger

Pernahkah anda memikirkan tentang penghasilan tambahan yang tidak kunjung surut menghasilkan uang  dan anda tidak perlu bekerja keras untuk mengusahakannya dan tanpa menggunakan modal sedikitpun? Sebuah penghasilan tambahan yang bersifat tidak mengikat dan dapat dikerjakan kapanpun anda mau tanpa harus mengganggu aktivitas utama anda sehari-hari? Sebuah penghasilan tambahan yang dapat anda lakukan di waktu senggang  anda walau larut malam ketika tetangga anda sudah terlelap sekalipun? Sebuah penghasilan tambahan yang dapat dikerjakan tanpa harus dikejar-kejar oleh deadline?
Mungkin bagi sebagian orang tulisan diatas tersebut melihat dengan berbagai persepsi dan anggapan yang berbeda (biasanya pikiran negative), namun bagi sebagian orang yang lain mungkin menganggap ini adalah dasar untuk membuat sebuah bentuk jaringan bisnis “cerdas” yang menglobal hingga keseluruh penjuru dunia.
Begitu banyak peluang dan kesempatan bagi anda untuk memperoleh berbagai penghasilan tambahan menggiurkan tanpa harus bekerja keras untuk mendapatkannya. Namun bagi kebanyakan orang, peluang itu kadang tidak terlihat sama sekali dan terlewatkan begitu saja. Bahkan yang lebih banyak lagi yang tidak tahu bagaimana membuat peluang-peluang itu yang tanpa disadari peluang tersebut terbuka lebar setiap saat dan menunggu untuk ditemukan.
Mungkin sebagian anda belum terlalu mengenal bisnis ini dan ingin menekuninnya sebagai penghasilan tambahan dari pekerjaan utama anda, namun mungkin sebagian lagi telah mengetahui bisnis ini dan menganggapnya sudah using, namun tahukah anda bagaimana cara kerja bisnis ini dan bagaimana mengoptimalkannya agar lebih menghasilkan tidak hanya dalam bentuk recehan uang, baik itu rupiah maupun dollar saja? Baiklah kita bahas satu persatu.
Dikarenakan banyaknya pengguna internetyang kian hari kian bertambah membuat banyak kalangan dunia bisnis khususnya bisnis iklan yang melirik menggunakan internet sebagai media beriklan guna memasarkan berbagai produk dan layanan yang dihasilkan bagi para pengguna internet.
Dan seperti bisnis iklan di dunia nyata yang identik dengan arus uang yang berlaku jika suatu pengiklan ingin mengiklankan barang dagangannya, maka pemasang di internet akan memberikan bayaran atau komisi bagi tiap situs pemasang iklan yang dapat mengarahkan penggunanya untuk mencoba atau hanya mampir untuk melihat produk dan jasa yang di tawarkannya.
Memiliki situs web adalah langkah awal dan modal utama dalam menjalankan bisnis ini. Dengan memiliki situs web berarti anda memiliki sebuah took online yang buka 24 jam non stop walaupun anda sedang tertidur pulas. Sekarang, bayangkan jika anda memiliki 10 hingga 100 toko online dengan pelanggan yang datang setiap harinya?
Seperti halnya dunia dagang pada umumnya, maka suatu situs dalam dunia maya merupakan sebuah etalase untuk menempatkan barang dagangan anda, sedangkan banner  atau link iklan yang terdapat dalam situs tersebut merupakan barang dagangan yang anda jual kepada para pengguna yang mampir ke situs anda, dimana banner atau link iklan tersebut jika di klik oleh pengguna situs maka akan tertuju pada situs pengiklan tersebut.
Jika anda ingin bergelut dalam bidang ini dan menginginkan penghasilan tambahan dari dunia ini, maka yang paling penting anda butuhkan pertama kali adalahsebuah halaman web (web page) sebagai tempat meletakan barang dagangan anda, yaitu berbagai iklan anda.
Bagi sebagian orang membuat sebuah halaman web biasanya diartikan dengan mengeluarkan biaya besar, dikarenakan biaya yang dibutuhkan untuk membuat sebuah situs web memang terbilang tidak kecil. Mulai dari membeli sebuah nama domain, menyewa tempat hosting, hingga membuat isi situs sesuai dengan keinginan anda dengan menyewa tenaga web developer.
Namun itu semua dapat dihilangkan dari pikiran anda jika anda tahu cara membuat sebuah halaman web gratis tanpa mengeluarkan biaya sepeser pun.
Cara ini dapat anda lakukan salah satunya dengan menggunakan jasa layanan weblog gratis yang saat ini banyak tersedia diinternet. Memang sedikit berbeda jika anda memiliki halaman web dengan menggunakan nama domain anda sendiri dikarenakan seluruh weblog gratisan yang ada saat ini mencantumkan nama domain dibelakan nama halaman web anda (sub domain).

Beberapa situs penyedia layanan blog gratis
·        Blogger.com
·        Wordpress.com
·        Blogsome.com
·        Oggix.org

Jika anda tidak tidak begitu suka dengan layanan tersebut, maka anda juga dapat membuat blog anda pada situs penyedia jasa pembuat blog lain. Seperti:
www.blog.com
www.thoughts.com
www.clearblog.com
www.livejournal.com
www.travelPod.com
www.blogvis.com
www.mytypes.com
www.soulcast.com
www.aeonity.com
www.bravenet.com
www.sosblog.com
www.20six.co.uk
www.freeblogit.com
www.outblogger.com
www.blogthink.com
www.friendster.com
www.blogdetik.com
www.bukukita.com
www.dagdigdug.com
-
-

Selamat mencoba.

0 comments:

Posting Komentar

Mohon tinggalkan komentar Anda

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | contact us